close× Telp +62 761 45505
close×

Ahmad Syah Harrofie: Orang tua Jadi Filter Pemanfaatan Internet

Minggu, 22 Sep 2013 | 2233 kali dilihat

PEKANBARU: Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Pengolahan data Elektroni (Diskominfo PDE) Riau mengingatkan,  perkembangan dunia internet harus disambut baik dan orang tua menjadi filter untuk anak agar bisa memanfaatkan internet secara sehat

Saat dijumpai  di stand Diskominfo dan PDE Riau pada event Riau Expo 2013 di Bandar Seni Raja Ali Haji (Purna MTQ) Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru beberapa  waktu lalu ia mengatakan "Pada era globalisasi  pemanfaatan  internet menjadi hal yang tidak bisa dihindari  dan secara nyata memberikan dampak positif maupun negatif, hal itu disampaikan Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Pengolahan data Elektroni (Diskominfo PDE) Riau".

Ahmad Syah Harrofie  menjelaskan, Internet menjadi gudang ilmu pengetahuan yang bisa dimanfaatkan dalam dunia pendidikan oleh anak, tapi dalam pelaksanaan peran orang tua sangat dibutuhkan dan menjadi filter agar anak tidak salah dalam mengaplikasikan internet.

Melalui UPT media Center Diskominfo PDE Riau terus mensosialisasikan pemanfaatnan internet sehat, dengan melakukan pelatihan dan menyediakan sarana internet gratis yang biasa dimanfaatkan oleh masyarakat Riau. (mc riau)