close× Telp +62 761 45505
close×

Diskominfo Riau Terus Lakukan Sosialisasi Internet Sehat

Rabu, 15 Apr 2015 | 2257 kali dilihat

PEKANBARU: Dengan begitu pesatnya kemajuan dan kecanggihan teknologi pada zaman sekarang ini, dan harus dibutuhkan pemahaman tentang penggunaan Internet Sehat, Aman, Cerdas, Kreatif, dan Produktif (Incakap) maka Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Riau (Diskominfo) terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat, pemuda, dan pelajar agar mewujudkan generasi yang unggul dalam persaingan pesatnya globalisasi saat ini.

"Kegiatan ini terus kami lakukan agar masyarakat, dan para pelajar khusunya tidak terjebak dalam sisi negatif internet,” papar Mastar Mahad selaku kepala UPT Media Center.

Jumlah peserta yang begitu besar sebanyak 1280 orang akan dibekali dengan ilmu penggunaan Internet yang baik agar dapat menjadi acuan dan pengawasan dalam khidupan sehari-hari maupun keluarga.

Peserta ini akan dikelompokkan dalam pembelajaran ini hingga akhir tahun 2015 ini agar para peserta betul-betul meyerap materi yang diberikan. Peserta ini berasal dari berbagai kalangan mulai dari siswa SMA/sederajat, mahasiswa, masyarakat, bahkan kelompok sosial masyarakat seperti remaja mesjid juga turut menjadi peserta.

"Kami ingin seluruh kalangan harus dapat ilmu ini, sangat penting untuk saat sekarang ini bekal penggunaan internet yang baik, dan mudah-mudahan kegiatan ini akan kami lakukan terus hingga ke pelosok Riau kedepannya," Ujar Lisya pelaksana kegiatan ini.

Narasumber sosialisasi ini sebagian besar dari akademisi perguruan tinggi negeri maupun swasta yang ada Riau dan juga Relawan Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK) ikut serta dalam memberikan materi kegiatan ini. (rgi/bobby)