close× Telp +62 761 45505
close×

Ispektorat Riau Gelar Rapat Pemutakhiran Data Tingkat Provinsi

Rabu, 23 Nov 2016 | 12437 kali dilihat

PEKANBARU – Inspektorat Provinsi Riau menggelar Rapat pemutakhiran data tingkat provinsi Riau  dalam rangka percepatan penyelesaian tindak lanjut hasil pengawasan di aula inspektorat jalan Ahmad Yani Pekanbaru, Selasa (22/11).

Gubernru Riau dalam Hal ini diwakli Asisten Bidang Administrasi Umum Setdaprov Riau, Kasiarudin mengatakan bahwa pemutakhiran data ini merupakan kegiatan rutin dan bagian dari manajemen tata kelola pemerintahan, salah satunya adalah pengawasan. 

Kasiarudin mengatakan bahwa kita semua harus bergerak dalam membangun budaya integritas di Provinsi Riau.kemudian Komite Integritas yang telah dibentuk juga akan menjaga orang orang baik dalam membangun sistem integritas pemerintah Provinsi Riau.

"Hal tersebut sejalan dengan komitmen pimpinan kita bahwa kita terus berubah, bergerak untuk menjadi insan yang lebih baik lagi dan bermanfaat bagi orang lain,sesuai dengan tagline festival HAKI "Bersih Hati, Tegak Integritas, Kerja Profesional Untuk Indonesia Tangguh"Ungkap Kasiarudin.

Kasiarudin menambahkan  bahwa kita semua harus bergerak, berubah ke arah yang lebih baik dengan ikut serta mensukseskan peringatan HAKI dan RIN. dan yang terpenting nanti setelah peringatan tersebut kita tanamkan di dalam diri kita untuk melakukan semua kegiatan semata mata hanya untuk beribadah kepada Yang Maha Kuasa.

"Harapan kami dari hasil pengolahan data ini tata kelola Pemerintahan kita akan lebih baik, terutama di tata kelola keuangan dan aset, disiplin dan ketaatan dari pada perundang-undangan yang berlaku,"Tutup Kasiarudin.

Sementera itu Inspektur Provinsi Riau Evandes Fajri mengatakan Kegiatan Pemutakhiran Data berlangsung selama satu hari di aula inspektorat Provinsi Riau dengan narasumber dari inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Dalam Negeri Sri Mulyani dan Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Riau Sueb Cahyadi.(Mc Riau/Msa)