close× Telp +62 761 45505
close×

News

MASJID AL-MUSTASYFA RSUD ARIFIN ACHMAD GELAR NUZUL QUR’AN DAN BERBUKA BERSAMA

Politics and GovernmentShort url: https://www.riau.go.id/s-2962
Thursday, Jun 22 2017

PEKANBARU – Panitia Masjid Al-Mustasyfa, Rabu (21/6) menggelar nuzul Qur’an dan berbuka bersama pegawai dan pengunjung RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian RSUD Arifin Achmad terhadap sesama, terutama kaum muslimim yang tengah menjalani ibadah puasa Ramadhan. Tausiyah pada kegiatan nuzul Qur’an ini diisi oleh Ust. Raudhatul Firdaus, Lc, dengan tema “ Keutamaan Al-qur’an”. Selain itu, juga pembagian takjil gratis kepada pengunjung RSUD Arifin Achmad.

Dalam kegiatan ini Direktur RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau, dr. H. Nuzelly, MARS, mengucapkan terima kasih kepada panitia Masjid Al-Mustasyfa serta jamaah masjid yang hadir karena turut membantu terlaksananya kegiatan ini, Direktur berharap semoga kegiatan ini terus berlangsung setiap tahunnya dan lebih baik lagi. Direktur juga menghimbau agar semua kita dapat menjaga kesehatan dan semoga semua dirahmati Allah serta selalu dalam keadaan sehat, sehingga bisa menjalani tugas dengan baik dan ihlas, karena apapun yang dilakukan dengan niat  ihklas akan terasa ringan dan bernilai ibadah.

“Ibadah puasa bukan hanya sekadar menahan haus dan lapar, akan tetapi tujuan puasa lebih dari itu,”. “Agar umat muslim yang berpuasa dapat meningkatkan kualitas puasanya dengan menghindari tindakan-tindakan tercela selama menjalani ibadah puasa, karena dengan berpuasa dapat menimbulkan kepekaan sosial “. Tambah beliau.