close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

PELEPASAN PERWAKILAN BAKORLUH DAN ASIAN AGRI DALAM KEGIATAN MPA (MASYARAKAT PEDULI API)

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-1175
Selasa, 03 Mei 2016

MPA (Masyarakat Pedulu Api) adalah kegiatan kerjasama antara Perusahan Perkebunan Asian Agri dengan Sekretariat Badaan Koordinasi Penyuluhan Propinsi Riau dalam upaya pencegahan kebakaran lahan dan hutan di Propinsi Riau. Kegiatan ini adalah salah satu upaya antisipasi terhadap terjadinya kebakaran hutan dan lahan di propinsi riau khusunya di bulan Juni hingga agustus yang merupakan masa perubahan musim yaitu kemarau.

Sebuah program desa bebas api  adalah kegiatan positif yang perlu di adakan secara konsisten antara pihak-pihak yang terkait yang berguna untuk menjaga lingkungan agar terhindar dari bencana kebakaran lahan dan hutan.

Program desa bebas api khususnya Kegiatan MPA ini di laksanakan mulai dari tanggal 3 Mei – 4 Mei 2016 yang di lepaskan resmi oleh Plt Gubernur Riau pada tanggal 3 Mei 2016 bertepatan dengan  apel pagi di Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluhan Propinsi Riau. Acara pelepasan ini di hadiri oleh seluruh pejabat Badan Koordinasi Propinsi Riau dan juga perwakilan dari Perusahaan Asian Agri.  Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluhan Propinsi Riau mengutus 15 penyuluh guna turun langsung ke lapangan bersama perwakilan Asian Agri untuk melakukan penyuluhan, sosialisasi, dan pengarahan kepada masyarakat di sekitar area kerja Perusahaan Asian Agri dan dalam ruang lingkup Kecamatan Langgam dan Kijang Mati. Desa-desa yang yang menjadi tujuan kegiatan ini yaitu Lembah Agung, Sotol, Tambak, Delik, Lubuk Ogung, Rantau Baru, Langka Galung.

Pada Acara tersebut Plt Gubernur memberikan pengarahan dan menjelaskan bahwa masalah kebakaran hutan adalah masalah yang serius dan harus benar-benar di selesaikan. Dan diharapkan dengan kegiatan yang dilakukan ini, kebakaran tidak lagi terjadi seperti pada waktu yang lalu.