close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

PPNS SATPOL PP TERBAIK SE INDONESIA

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-368
Selasa, 16 Des 2014

PEKANBARU - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Riau melalui salah seorang pegawainya, Kepala Bagian Tata Usaha (Drs. Dendi Zulhairi, M.Si) berhasil mengharumkan nama Riau. Setelah masuk tujuh terbaik nasional tentang proyek perubahan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS). Hal ini membuat Satpol PP Provinsi Riau mulai berbenah sebagai ujung tombak pemerintah dalam penegakan Perda.

 

Hasil tersebut diraih dalam Pameran Inovasi Pejabat Pimpinan Tinggi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang pertama dilakukan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) RI, Kamis (20/11) di aula Lembaga Administrasi Negara (LAN), Jakarta.

 

"Peserta adalah alumni Diklatpim Tingkat II Angkatan XXXVIII dan XXXIX kelas A dan B. Sebagai peserta kita diundang untuk memaparkan tentang proyek perubahan dalam pembenahan peran PPNS dan berhasil menjadi terbaik bersama tujuh peserta lainnya," ungkap Dendi.

 

Dalam pameran yang dibuka langsung MenPAN-RB RI Yuddi Chrisnandi tersebut, juga langsung mengunjungi stan Riau di pameran tersebut. Dimana diakuinya Satpol PP Provinsi Riau menampilkan kesiapan dalam rangka penegakan Perda meningkatkan peran PPNS di Provinsi Riau.

 

Sesuai dengan proyek perubahan, diceritakan Dendi memang Satpol PP Provinsi Riau terkait peranan PPNS mengklaim sudah menghasilkan Output, yaitu menjadi Pergub terkait peningkatan peran PPNS.

 

"Ada beberapa poin yang dituangkan dalam Pergub tersebut sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas-tugas di lapangan, juga dituangkan mendukung kegiatan PPNS perlu ada anggaran, dan komponen lain berkaitan dalam peningkatan SDM," lanjutnya.

 

Sementara itu Kasatpol PP Provinsi Riau Drs. H. Noverius, MH mengapresiasi dan bangga atas prestasi Satpol PP Provinsi Riau tersebut. Menurutnya sebagai wujud nyata pada pameran, akan diaplikasikan kedepan dengan peningkatan dalam hal penyidikan dan penyelidikan, sampai P21 dalam penegakan Perda di Provinsi Riau.

 

"Kita sudah siapkan anggaran di APBD 2015 guna mendukung dan meningkatkan peranan PPNS di Provinsi Riau. Selain itu juga akan diberikan bonus dua bulan gaji apabila PPNS Satpol PP Provinsi Riau mampu melakukan penyidikan, penyelidikan hingga P21 terkait penegakan Perda sebagai motivasi," ungkapnya.

 

Sementara itu MenPAN-RB RI dalam kesempatan tersebut mengarahkan agar Satpol PP Provinsi Riau benar-benar melakukan optimalisasi PPNS di daerah. Dalam rangka penyelenggaraan peningkatan pemerintah di daerah.

 

"Sekarang kita memiliki 9 PPNS, dan 9 lagi sedang dalam tahap pendidikan," tutup mantan Karo Humas Setdaprov Riau tersebut.