close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Gubernur Riau Beserta Kadis Kelautan Dan Perikanan Lakukan Penebaran Benih Ikan Di Kolam Masyarakat Hukum Adat Suku Sakai

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-6100
Kamis, 10 Nov 2022

Gubernur Riau (Gubri) Drs. H. Syamsuar, M.Si beserta Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau Ir. H. Herman, M.Si melakukan penebaran benih Ikan di Desa Kesumbo Ampal, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Rabu (9/11/2022).

Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat Pemerintah Provinsi Riau melakukan penebaran benih ikan sebanyak 6.000 ekor yang terdiri dari Ikan Baung, Ikan Bawal dan Ikan Gurami kata Gubri saat pidato sambutanya. Lebih lanjut, Gubri berharap agar masyarakat terus menjaga lingkungan dengan baik agar apa yang kita berikan ini bisa bermanfaat," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau melalui Kepala UPT Budidaya Perikanan Dr. Fauzul Amri, S.Pi, M.Si menyampaikan bahwa Provinsi Riau memiliki potensi perikanan yang cukup besar salah satunya adalah perikanan air tawar baik di kolam maupun di keramba perairan umum daratan seperti di sungai dan danau.

Lebih lanjut, Fauzul yang juga alumnus Perikanan Universitas Riau ini menyatakan bahwa salah satu bentuk dukungan Pemerintah Provinsi Riau kepada masyarakat dalam pengembangan sektor perikanan air tawar ini sesuai kewenangan provinsi yaitu dalam penyediaan benih unggul.

Dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau telah berupaya mengoptimalkan fungsi Balai Benih Ikan (BBI) dalam menyediakan bibit unggul ikan-ikan yang bernilai ekonomis di Provinsi Riau seperti di BBI Tibun Kabupaten Kampar dengan komoditas Ikan Patin, Ikan Nila, Ikan Bawal dan Ikan Gurami dan BBI Rumbai Kota Pekanbaru dengan komoditas Ikan Baung dan Ikan Lele. Selain itu juga terdapat BBI Rupat Utara dengan komoditas udang yaitu dalam penyedian benur Udang Vanname (zul).