close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Keindahan Desa Teluk Jering

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-2883
Rabu, 07 Jun 2017

Jumat (18/5/2017) sore, Tim Dispar Riau berkesempatan mendatangi desa Teluk Jering di Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar Riau. Di lokasi tersebut tim Dispar Riau disambut senyuman dan ramahnya masyarakat setempat, dan dilanjutkan membawa tim menelusuri hamparan rumput hijau yang lumayan luas di pinggir sungai Kampar yang merupakan urat nadi perekonomian warga kampung Teluk Jering.

Di hamparan rumput yang luas ini, terlihat aktifitas masyarakat yang mencari ikan, bermain bola kaki, dan menggembalakan Kerbau yang sedang mencari makan atau mandi di tempat tersebut.Tepat di tepian sungai terlihat pula hamparan pasir menyerupai pantai, yang hampir setiap sorenya dikunjungi oleh masyarakat sekitarnya, juga berasal dari Kota Pekanbaru untuk melepas kejenuhan sambil menikmati pemandangan yang asri dan mandi di sungai bersama pengunjung lainya.

Aditya (26), pemuda dari Pekanbaru yang berkunjung ke Desa Teluk Jering menuturkan, hamparan rumput hijau di tempat ini sangat indah, di tengahnya dilintasi anak sungai tempat bersandar perahu sampan milik warga sekitar. Dan puluhan Kerbau yang sedang digembalakan menjadi pemandangan yang tak ada di kota Pekanbaru.

"Tempat ini bagus, lokasinya tidak jauh dari Kota Pekanbaru, di tempat ini sudah dapat menikmati pemandangan yang tidak akan ada dijumpai di Pekanbaru dan tanpa dipungut biaya (gratis,red). Di tempat ini selain dapat menikmati pemandangan pengunjung juga dapat bermain main pasir di tepi pantai sambil berenang, atau memancing ikan," tutur Aditya pemuda yang sehari-harinya bekerja sebagai fotografer lepas.

Menurut Aditya, di tepian pantai dan hamparan rumput hijau yang lumayan luas, sangat cocok untuk dijadikan lokasi untuk berkemah atau acara gathering (pertemuan,red) komunitas, selain itu di sebelah barat pantai terdapat kebun karet yang sangat asri yang pas untuk dijadikan tempat festival Hammock dan kegiatan fotografi, baik itu foto pemandangan atau foto fesyen.

Untuk mencapai tempat ini, dari kota Pekanbaru menempuh jarak 12 km atau 25 menit waktu di perjalanan, melewati jembatan di dekat pasar Teratak Buluh. Bagi para pengunjung yang membawa kendaraan mobil atau motor pribadi, bisa langsung memarkir kendaraannya di hamparan rumput atau tepian sungai Kampar.

Lihat Video Pariwisata Riau lainnya.

Sumber : Youtube Channel : Pariwisata Riau

------------------------------

Ikuti Official Account Dinas Pariwisata Provinsi Riau.

Youtube Channel : Pariwisata Riau

Instagram : Pariwisata.Riau

Twitter : @Disparriau

Website  : pariwisata.riau.go.id

Destinasi Riau ?  : Jemari Playstore | Jemari App Store


#pariwisatariau

#ayokeriau

#rindukeriau

#riauthehomelandofmelayu

#wonderfullindonesia