close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Pelayanan Psikologi Klinis RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau "Memberikan Ketenangan Dan Kenyamanan Pasien Dalam Berobat".

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-5496
Senin, 26 Jul 2021

Halo Cik Puan

Dalam menghadapi sebuah ujian baik itu masalah ataupun penyakit, untuk melewatinya terkadang dibutuhkan bantuan seseorang yang memiliki kemampuan dan keterampilan khusus.

Selain dokter dan perawat, di RSUD Arifin Achmad juga memiliki tenaga psikolog Klinis yang dapat memberikan layanan konseling dan terapi psikis bagi masyarakat yang membutuhkan dan bagi pasien yang sedang menjalani pengobatan kemoterapi atau HIV/AIDS.

Salah seorang psikolog klinis RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau yang bertugas di Instalasi Kanker Terpadu gedung SERUNI, ibu Syarifah Fadillah S. Psi., Psikolog menyampaikan dalam kesehariannya ia bertugas memberikan konseling dan edukasi serta penguatan terhadap pasien kanker sehingga mampu memberikan rasa nyaman dan tenang dalam menjalani pengobatan khususnya kemoterapi.

Kepada masyarakat, ibu Syarifah Fadillah S. Psi., Psikolog berbagi tips agar tetap tenang dan nyaman menghadapi suatu masalah yaitu dengan selalu bersyukur dengan apa yang dimiliki, jangan panik jika menghadapi suatu masalah, mencoba berfikir positif dan selalu berusaha untuk bahagia.

Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan layanan konseling dan berkonsultasi dengan psikologi klinis yang ada di RSUD Arifin Achmad dapat mendaftarkan diri ke bagian Instalasi Rehabilitasi Medik RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau.

Salam MedikAA

#bersatupedulidanikhlas

#bersatubersinergidanberinovasiperangipandemi