close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Begini Tips - Tips Menjalani Puasa Agar Tubuh Tetap Sehat

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-6263
Jum'at, 31 Mar 2023

Halo Cik Puan,

Bulan Ramadhan adalah bulan dimana seluruh amal ibadah yang dikerjakan dinilai pahala yang berlipat ganda oleh Allah SWT. Salah satu ibadah wajib yang harus dilakukan adalah dimulai dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

Saat berpuasa, tubuh mengalami penurunan nutrisi dari biasanya dan tak jarang menyebabkan lemas dalam beraktivitas. Untuk mengatasinya kondisi tubuh harus  tetap dijaga agar sehat dan bugar sehingga bisa berproduktif  dan beribadah secara maksimal.

Ahli Gizi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau Mohd Sarli, Sp.GZ.,RD menyampaikan tips - tips yang dapat dilakukan untuk menjaga tubuh tetap sehat dalam berpuasa yaitu sahur dan berbukalah dengan makanan bergizi seimbang dengan komposisi 45 – 65 % Karbohidrat, 20 – 25 % lemak dan 10 -20 % dan tidak makan berlebihan karena dapat menimbulkan kesesakan. Selain itu usahakan melakukan aktivitas fisik 30 menit menjelang berbuka dan atur pola tidur yang sesuai agar kebugaran tubuh tetap terjaga.

Salam MedikAA