close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

TIM IT BKP2D SOSIALISASIKAN APLIKASI SMART FRONT OFFICE

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-1677
Jum'at, 22 Jul 2016

Jum'at (21/7) siang, ruang Pusat Pelayanan Terpadu BKP2D Provinsi Riau menjadi ramai karena menjadi tempat dilaksanakannya sosialisasi aplikasi Sistem Manajemen Aparatur Responsif dan Terpadu (SMART) Front Ofiice kepada staf yang ditunjuk sebagai petugas layanan. SMART adalah sistem informasi yang sedang dikembangkan Tim IT BKP2D untuk mewujudkan kantor ini menjadi pusat pengelolaan aparatur Provinsi Riau yang profesional dan modern. Acara ini berjalan lancar dengan dihadiri Pejabat Administrasi, Pejabat Pengawas dan beberapa Pejabat Fungsional di lingkungan BKP2D Provinsi Riau.

Kepala BKP2D Provinsi Riau, Drs. Asrizal, MPd yang membuka acara ini menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Tim IT, Pak Edy Zuliza, S.Kom, dan kawan-kawan, yang telah bekerja keras mengembangkan aplikasi tersebut. Beliau juga menyampaikan harapannya agar semua pihak dilingkungan BKP2D Provinsi Riau mendukung penerapan sistem tersebut dengan sungguh-sungguh dan konsisten.

Mulai Senin, 25 Juli 2016, SMART Front Office ini akan digunakan untuk mendukung operasionalisasi Pusat Pelayanan Terpadu BKP2D Provinsi Riau. Aplikasi SMART Front Office ini akan mencatat dan memverifikasi kelengkapan persyaratan layanan kepegawaian yang diberikan dengan rinci. Setelah itu, setiap pihak yang dilayani akan diberikan lembaran tiket layanan dan hasil verifikasi berkas. Lembaran tiket layanan dan hasil verifikasi berisi barcode dan QR Code yang berfungsi untuk menunjang aplikasi layanan modern berbasis internet yang dapat diakses melalui situs http:bkp2d.riau.go.id/smart/status.

Semoga apa yang dicita-citakan Kepala BKP2D Provinsi Riau dan seluruh jajarannya dapat terwujud. (rhn)

Image title

Image title

Image title

Image title

Image title

Image title

Image title

Image title

Image title