close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Kadis Perindag Propinsi Riau Membuka Pelatihan Pembuatan Bahan Makanan Berbahan Baku Pisang

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-2140
Selasa, 11 Okt 2016

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Propinsi Riau membuka Pelatihan Pembuatan Bahan Makanan berbahan baku pisang pada hari ini Selasa (11/10/2016).

Dalam kata sambutannya Kadis Perindag Propinsi Riau berharap kedepannya pelatihan ini dapat memberikan manfaat bagi ibu-ibu disini, terutama dalam pengolahan pisang yang memang biasanya hanya di jual utuh. Dengan pelatihan ini semoga nantinya bahan baku pisang yang telah diolah dapat menambah nilai jual tersendiri.

“Pelatihan ini bertujuan untuk mengajak para peserta yang ikut pelatihan agar lebih produktif dan dapat lebih kreatif dalam pengelolaan pisang. Disperindag juga telah menyediakan media online untuk memasarkan hasil olahan dari UMKM, dimana hasil olahan dari UMKM akan ditampilkan di webside (www.lapakriausaje.com) dengan di tampilkan Foto Produk, Alamat dan contact person penjual, sehingga pembeli bisa langsung menghubungi penjual (UMKM) tersebut.” ujarnya.

“Pengolahan keripik pisang sendiri diolah seperti pada umumnya yaitu digoreng, hanya saja bedanya disini dengan keripik pisang lainnya yaitu menggunakan tepung rasa seperti original, manis, coklat, pandan, strawberry, vanilla, dan nanas,” ucap narasumber. Lebih jelas lagi dia mengatakan bahwa selain tata cara pengolahan pisang, kami juga mengajarkan cara pembuatan tepung rasa untuk keripik pisang.

Terlihat penuh antusias peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan ini. Penyambutan baik yang mereka lakukan selama pelatihan berlangsung.

[::MEDIA CENTER PERINDAG PROV.RIAU::]