close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Dharma Wanita Menyelenggarakan Penyuluhan Dan Deteksi Dini Kanker Serviks Dari Gaksi

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-3260
Jum'at, 22 Sep 2017

Pekanbaru, DINSOS-MC. Dharma Wanita Persatuan Dinas Sosial Provinsi Riau menyelenggarakan penyuluhan dan Deteksi Dini Kanker Serviks pada hari Selasa 19 September 2017 di Aula Batobo Dinas Sosial Provinsi Riau. Hadir sebagai narasumber Bapak Budi perwakilan Organisasi peduli kesehatan  yaitu Gerakan Anti Kanker Serviks Indonesia (Gaksi).

Peserta Penyuluhan hadiri dari Pengurus dan anggota Dharma Wanita, Staf dan Pegawai Honorer di Lingkungan Dinas Sosial Provinsi Riau. Kegiatan Penyuluhan ini dibuka oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau  Drs. H. Dahrius  Husin, MM yang di dampingi  oleh Sekretaris  Dinas Sosial  Provinsi  Riau Suratno, S.Sos., M.Si.

Penyuluhan dilakukan dengan metode presentasi, yang diselingi dengan pemutaran video terkait bahaya penggunaan pembalut dan demonstrasi pengujian daya serap pembalut. Pembalut di duga sebagai salah satu menyebab kanker serviks, karena di dalam pembalut terdapat senyawa kimia bernama Dioksin yang berguna sebagai bahan pemutih. Senyawa Dioksin tersebut dikhawatirkan terserap kembali apabila pembalut yang digunakan sudah jenuh saat terjadinya peristiwa menstruasi.

Menurut data WHO di seluruh dunia setiap dua menit seorang wanita meninggal akibat kanker serviks. Hal ini juga menjadi fokus pemerintah Indonesia karena kanker serviks merupakan pembunuh nomor satu bagi wanita Indonesia. Semoga penyuluhan yang diberikan Gaksi memberikan pengetahuan tentang bahaya kanker serviks khususnya bagi kaum ibu keluarga besar Dinas Sosial Provinsi Riau. Mari kita meningkatkan kualitas kesehatan kita.