close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Kadiskes Provinsi Riau Buka Acara Workhshop Program Indonesia Sehat Dengan Program Pendekatan Keluarga (PIS-PK) Provinsi Riau

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-4864
Kamis, 27 Des 2018

Pekanbaru (dinkes.riau.go.id) - Kadiskes Provinsi Riau Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt. MM mewakili Kepala Pusat Peningkatan Mutu SDM Kesehatan Badan PPSDM Kesehatan Kemenkes RI dalam membuka acara Workhsop Program Indonesia Sehat Dengan Program Pendekatan Keluarga (PISPK) Provinsi Riau di Hotel Premier Pekanbaru, Selasa (13/11/2018).

Dalam laporan ketua panitia pelaksanan tersebut menjelaskan bahwa Workhshop akan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari mulai dari tanggal 13-15 November di Hotel Premier Pekanbaru. Dimana peserta dalam Workhshop tersebuat diikuti oleh 10 Puskesmas di 3 (tiga) Kabupaten yaitu Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Kepulauan Meranti yang mana 10 Puskesmas ini merupakan bagian dari 47 Puskesmas yang bukan merupakan lokus dari program PIS-PK (Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga).

Beliau juga mengungkapkan bahwa “tujuan dilaksanakannya workhshop tersebut adalah untuk meningkatkan cakupan pendataan kunjungan keluarga di Puskesmas yang belum menjadi lokus PIS-PK dan juga untuk meningkatkan Indeks Keluarga Sehat” ungkapnya

Dalam pembukaan workhshop tersebuat Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM menyampaikan dalam pidato sambutannya bahwa ”workhshop ini merupakan cerminan bentuk nyata komitmen Pemerintah Pusat dan Daerah dalam perbaikam dan peningkatkan pembangunan kesehatan di Provinsi Riau” ucapnya.

Beliau juga mengungkapkan bahwa “ Pada tahun 2018 secara Nasional 6.250 Puskesmas adalah sebagai lokus Program Indonesia Sehat dengan Pendekata/n Keluarga (PIS-PK)” ungkapnya.

Lebih lanjut beliau juga menjelaskan bahwa ”PIS-PK dilaksanakan di 3279 Puskesmas seluruh Indonesia dan di Provinsi Riau sendiri sampai saat ini sudah terdapat 154 Puskesmas lokus Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK)” jelasnya

Diakhir pidato sambutannya beliau mengajak semua pihak untuk meningkatkan kerja sama dalam melaksanakan pembangunan kesehatan untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia khususnya di Provinsi Riau” ajaknya