close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

UPT. Bapelkes Dinkes Riau Bekerja Sama Dengan Pengurus IBI Riau Adakan Pelatihan Jabatan Fungsional Bidan Terampil Ke Bidan Ahli Angkatan III Dan IV

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-4865
Kamis, 27 Des 2018

Pekanbaru (dinkes.riau.go.id) – Dalam mencapai SDGs (Sustainable Development Goals) seorang Bidan dapat berperan dalam pencapaian target ketiga dari SDGs, khususnya kesehatan Ibu dan bayi. Masalah kesehatan ibu dan bayi menjadi salah satu isu penting yang dihadapi oleh pemerintah Indonesia saat ini.

Untuk itu diperlukan Tenaga Kerja bidan yang profesional dengan sistem kesehatan yang baik. Oleh sebab itu, bidan perlu senantiasa meningkatkan kompetensi dalam meningkatkan pemahaman asuhan kebidanan mulai dari wanita hamil hingga nifas serta asuhan kebidanan untuk kesehatan bayi.

Rabu (14/11/2018), Kadinkes Provinsi Riau Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM membuka acara pelatihan penjejangan jabatan fungsional bidan terampil ke bidan ahli angkatan ke III dan IV di Aula UPT. Bapelkes Dinkes Provinsi Riau. Dimana dalam pelaksanaan pelatihan tersebut UPT. Bapelkes Dinkes Provinsi Riau bekerja sama langsung dengan pengurus Daerah IBI Provinsi Riau.

Dalam pidato sambutanya Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM menyebutkan bahwa “Keberhasilan program kesehatan ibu dan anak sangat ditentukan oleh profesionalisme bidan di desa” ucapnya.

Beliau juga menyebutkan bahwa "Selain melalui pelatihan, bidan juga perlu melakukan  supervisi dan pembinaan secara intensif dalam melaksanakan tugas dan fungsinya dari bidan puskesmas sebagai pembina yang berdampak pada upaya akselerasi penurunan angka kematian ibu dan anak” sebutnya.