close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Gandeng Pemprov Riau, Kementeriaan PPPA Laksanakan Kegiatan Peningkatan Kualitas Keluarga

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-5842
Senin, 04 Apr 2022

PEKANBARU [DP3AP2KB] – Bertempat di Hotel Grand Central Pekanbaru, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Masrul Kasmy membuka secara resmi Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaksanaan Kebijakan Peningkatan Kualitas Keluarga Dalam Pembangunan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak di Provinsi Riau, Senin (28/03/2022).

Kegiatan yang bersumber dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Satuan Kerja Deputi Bidang Partisipasi Masyarakat Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KPPPA RI) ini diikuti tiga puluh orang peserta dari unsur Organisasi Perangkat Daerah dan Lembaga tingkat Provinsi.

“Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk memperkuat koordinasi dan komunikasi lintas perangkat daerah dalam pelaksanaan pembangunan kualitas keluarga,” ujar Kepala Dinas P3AP2KB Provinsi Riau, Hj Fariza saat membacakan laporan panitia.

Masrul Kasmy yang mewakili Gubernur Riau membuka kegiatan Bimtek ini secara resmi menyampaikan bahwa keluarga menjadi lingkungan sosial pertama yang memperkenalkan dan menamankan cinta kasih, moral keagamaan, sosial budaya dan nilai-nilai luhur kehidupan yang sangat mempengaruhi sepanjang kehidupannya.

Selain itu, menurutnya keluarga juga menjadi pertahanan utama yang dapat menangkal berbagai pengaruh negatif dari dinamika sosial yang ada. Untuk itu, keberhasilan dalam mewujudkan pengembangan kualitas keluarga akan memperbaiki berbagai aspek dalam dimensi pembangunan.

"Keluarga dengan tingkat kesejahteraan yang lebih tinggi berpotensi lebih besar untuk dapat memiliki ketahanan keluarga yang Tangguh,” ungkap Masrul Kasmy.

Sumber : Bidang KSDI

Image title

Image title

Image title