close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

DKP RIAU IKUTI ACARA HARI MANGROVE SEDUNIA PROVINSI RIAU

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-5971
Kamis, 28 Jul 2022

Acara Peringatan Hari Mangrove Sedunia diperingati setiap tanggal 26 Juli. Pada tahun ini Provinsi Riau melakukan Kegiatan Internasional Mangrove Day di Desa Buruk Bakul. Pada acara ini dilakukan Lounching Bibit mangrove sebanyak 200.000 batang dan peluncuran Kelompok Kerja Mangrove Daerah Provinsi Riau. Hadir dalam pelaksanaan kegiatan ini antara lain Gubernur Riau, Bupati Bengkalis, Kadis LHK, Kaban Pemdes, dan NGO serta Kelompok Masyarakat. Acara ini di laksanakan atas kerjasama Pemerintah Provinsi Riau dengan Yayasan Konsevasi Alam Nusantara, Yayasan Hutan Biru, Yayasan konservasi Pesisir Indonesia dan beberapa perusahaan yang ada di Riau diantaranya Pertamina Hulu Rokan dsb. Acara ini di taja bersama POKMASWAS Sekat Bakau yang ada di buruk bakul.

Dalam sambutannya Gubernur Riau mengatakan bahwa Kegiatan Mangrove ini melibatkan 35 Kelompok masyarakat di wilayah pesisir Riau. Hal ini merupakan bentuk komitmen dan kesungguhan Riau dalam merehabilitasi ekosistem pesisir terutama ekosistem mangrove. Target penanaman mangrove hingga akhir tahun 2022 mencapai 200 ribu batang. Program rehabilitasi mangrove ini sejalan dengan tujuan pembangunan Riau Hijau dan program pembangunan Rendah Karbon yang telah dicanangkan bersama dan merupakan komitmen gubernur dengan Presiden.

Dalam rangka penguatan upaya rehabilitasi mangrove dengan target capaian secara nasional sebanyak 600.000 ha pada tahun 2024, telah dibentuk kelompok kerja pengelolaan mangrove nasional. Kelembagaan ini sebagai wadah atau forum komunikasi dan koordinasi para pihak terkait, baik pusat dan di daerah.

Provinsi Riau telah membentuk Kelompok Kerja Mangrove Daerah (KKMD). Dimana kelompok kerja ini terdiri dari unsur Pemerintah, NGO, Akademisi dan Praktisi yang mempunyai kegiatan dalam pengelolaan mangrove di provinsi Riau. Nantinya diharapkan bahwa KKMD ini membantu mewujudkan pengelolaan mangrove secara berkelanjutan.

Selain itu Kementerian Dalam Negeri telah meminta 9 Gubernur di Indonesia termasuk Provinsi Riau mendukung percepatan pengelolaan ekosistem mangrove nasional. Hal ini tentu saja perlu dukungan segenap potensi yang ada di daerah, baik itu pada aspek perencanaan, penganggaran, kelembagaan, pengawasan dan pengembangannya. Oleh karena itu Riau menyambut baik adanya NGO yang bekerjasama dalam pengelolaan mangrove di Provinsi Riau. Selanjutnya Gubernur Riau secara simbolis melakukan penanaman bibit mangrove bersama para pihak.

SELAMAT HARI MANGROVE INTERNASIONAL. MANGROVE INDONESIA UNTUK DUNIA