close× Telp +62 761 45505
close×

Index Berita

Ikuti Verifikasi Lapangan Hybrid, Kadis P3AP2KB Provinsi Riau Apresiasi Pemerintah Kabupaten/Kota Di Provinsi Riau

Politik dan PemerintahanShort url: https://www.riau.go.id/s-6314
Minggu, 28 Mei 2023

Pekanbaru – Kementerian Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Republik Indonesia(KPPPA RI) melaksanakan Verifikasi Lapangan, Rabu (24/05/2023). Verifikasi yang dilaksanakan secara Hybrid (online) ini merupakan rangkaian dari pelaksanaan Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2023, dimana untuk Provinsi Riau yang ditetapkan mengikuti verifikasi tahap awal adalah Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Kampar. 

Pelaksanaan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) ini dipimpin langsung oleh Asisten Deputi Perlindungan Khusus Anak dari Kekerasan, Ciput Eka Purwanti, didampingi Imron Rosadi dari Kemenko PMK dan Taufieq Uwaidha selaku Tenaga Independen Pusat. 

Kepala Dinas P3AP2KB Provinsi Riau, Hj. Fariza yang berkesempatan memimpin Tim Verifikasi Administrasi (VA) Pengembangan KLA Provinsi Riau, memberi apresiasi kepada Pelalawan dan Kampar yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan evaluasi KLA tahun 2023, dimana dari pelaksanaan VA yang telah dilakukan, capaian pengembangan KLA di 2 kabupaten ini bersama 10 kabupaten/kota lainnya sudah cukup baik.

“Memang ada beberapa catatan baik dari Tim VA Provinsi maupun Tim VL Pusat, mudah mudahan nanti Pelalawan dan Kampar bisa melengkapinya dalam waktu 2 kali 24 jam”, harap Hj.Fariza.

Turut hadir mendampingi Hj Fariza mengikuti VLH di aula Dinas P3AP2KB Provinsi Riau, Asfeni selaku Kepala Bidang Kelembagaan Tumbuh Kembang dan Pemenuhan Hak Anak, Raja Siti Nuraisyah selaku Sekretaris Dinas P3AP2KB Provinsi Riau, serta Sub Koordinator dilingkungan Bidang KTKPHA, Biro Kesra Setdaprov Riau dan Fasilitator Forum Anak Riau. Sedangkan Tim VA Provinsi dari Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Akademisi dari Universitas Riau dan Yayasan Intan Payung Riau mengikuti secara virtual/online.

Image title

Image title

Image title

Sumber : Humas Dinas P3AP2KB Provinsi Riau