close× Telp +62 761 45505
close×

Pimpinan Minta Anggaran Perjalanan Dinas Dipangkas

Kamis, 13 Apr 2017 | 3257 kali dilihat

PEKANBARU - Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman minta pada seluruh Anggota untuk menyetujui dipangkasnya anggaran perjalanan dinas untuk tahun 2017 ini.  Pasalnya untuk saat ini Anggaran Daerah mengalami defisit yang jumlahnya mencapai sekitar Rp 800 M.

“Ini sebelumnya terjadi kekeliruan dalam memprediksi SILPA 2017 dengan anggaran sekitar Rp  2,1 T ternyata terjadi optimalisan dalam serapan anggaran sehingga SILPA menjadi Rp 1,3 T.  Jadi perlu dilakukan rasionalisasi terhadap anggaran yang sudah ditetapkan,” sebutnya.

Disebut lagi oleh Politisi Demokrat ini, untuk di DPRD Riau ada beberapa upaya yang bisa dilakukan rasionalisasi kegiatannya.  Terutama dalam masalah pengurangan anggaran perjalanan dinas yang ada. 

Disamping itu kegiatan lain yang dipantang tidak bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat.

"Ini akan kita upayakan nanti dalam penyampaiannya pada kawan-kawan di rapat resmi seperti di Banggar.  Mudah-mudahan ini dapat diterima , karena ini mesti dilakukan dengan minimnya anggaran yang ada.  Inipun terhadap kegiatan yang tidak menyentuh masyarakat,” tambahnya.

Disamping itu Dapil Kota Pekanbaru ini juga berharap, upaya yang dilakukan oleh kalangan DPRD Riau ini juga diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah yang lain.  Ini upaya penghematan, menghilangkan dulu kegiatan yang tidak mendesak dilakukan. (MC Riau/ch)