close× Telp +62 761 45505
close×

Disdikbud Riau Gandeng Korem 031 Wirabima Kumpulkan Data Buta Huruf

Rabu, 16 Sep 2015 | 1547 kali dilihat

PEKANBARU: Untuk mendapatkan data yang akurat mengenai jumlah buta huruf di Provinsi Riau, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Riau akan melakukan kerjasama dengan pihak Komando Resort Militer (Korem) 031 Wirabima Riau.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pendidikan Non Formal Informal Disdikbud Riau Dra Dewi Riyawati Andamari saat membuka kegiatan Rakoor bidang PNFI melalui dana APBN 2015 di Hotel Ameera Pekanbaru, Selasa (15/9) malam.

"Sejauh ini kita belum memiliki data yang akurat untuk jumlah buta huruf ini, data yang dimiliki BPS lain, data dari Kabupaten/Kota lain, dan data di tingkat pusat juga lain. Karena itulah kita akan melakukan kerjasama dengan pihak Korem," jelas Dewi.

Kerjasama yang dilakukan ini diharapkan Dewi bisa terwujud pada tahun ini, dan pihak Korem sendiri telah menyatakan kesiapannya dengan akan menyiapkan sebanyak 958 personil yang melibatkan Bintara Pembina Desa (Babinsa) untuk melakukan pendataan.

Dewi berharap, jika nantinya kerjasama tersebut berjalan, maka dat akurat dari jumlah buta huruf di Provinsi Riau ini diharapkan bisa didapat, sehingga akan disusun suatu program untuk menuntaskan buta huruf di Provinsi Riau ini. "Kita menargetkan 2018 Riau bebas buta huruf," yakinnya.

Disamping tidak memiliki data akurat mengenai jumlah buta huruf, data mengenai jumlah anak putus sekolah juga belum akurat, karena itu Dewi juga meminta kepada Kabupaten dan Kota agar dapat melakukan pendataan mengenai jumlah anak putus sekolah di Riau.

"Mereka itu akan kita dorong untuk bersekolah kembali, untuk setingkat Sekolah Dasar (SD), melalui Pendidikan Kesetaraan Paket A, untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP), Pendidikan Kesetaraan Paket B dan untuk Sekolah Menengah Atas (SMA) melalui Pendidikan Kesetaraan Paket C," jelas Dewi. (rgi/mad)