close× Telp +62 761 45505
close×

Wakil Walikota Pekanbaru Launching Proyek Biogas Terpadu

Senin, 21 Apr 2014 | 2630 kali dilihat

PEKANBARU: Pesantren Dar El Hikmah Pekanbaru bekerjasama dengan Energy Environment Partnership (EEP) Indonesia dan pemerintah Irlandia membangun proyek biogas terpadu dari kotoran manusia dan limbah domestik. Protek ini Senin (21/4) resmi dilaunching Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi.

Hadir dalam acara ini  Kedutaan Besar Irlandia bidang Energi atau Climate Change Advisor, Indira Nurtanti, Project Maneger Lembaga Keswasdayaan Masyarakat (LKM) Harapan Madani, Hendra Gunawan, Wakil Pimpinan Ponpes Der Rel Hikmah, para tenaga teknis dan santri.

Dalam kesempatan ini, Ayat mengatakan proyek yang saat ini dikerjakan di Ponpes Dar El Hikmah ini merupakan pilot proyek pembangunan biogas  dari kotoran manusia. "Riau mendapat 14 proyek dan salah satunya di ponpes ini," ungkapnya.

Dengan adanya proyek ini, selain para santri bisa mengolah sampah menjadi bahan berguna, juga bisa menanamkan kesadaran cinta lingkungan pada diri mereka. "Ini benar-benar yang sangat penting untuk terus dikembangkan," jelasnya.

Sementara itu Indira Nurtanti dalam kesempatan ini menyatakan proyek ini dibangun dengan didanai oleh APBN Republik Irlandia. Proyek ini dilaksanakan di negara berkembang, termasuk di Indonesia.(rgi/ad)